Setiap OPD Diharapkan Mendukung Kebijakan Bupati Tentang Cyber City dan Smart City (Rakor Teknis Petugas PDE se-Kabupaten Purworejo)

YC2CCN
By -
0
Untuk meningkatkan pengembangan dan penerapan teknologi informasi  dalam rangka mendukung penyelenggaraan kepemerintahan yang baik, Dinas komunikasi dan Informatika (Dinkominfo) kab. Purworejo menyelenggarakan Rapat koordinasi teknis bagi Pengelola Data Elektronik se-Kabupaten Purworejo.  Rakor diikuti 42 peserta dari OPD maupun perwakilan dari kecamatan. Kegiatan tersebut berlangsung di Aula Kominfo, Kamis, 10 Agustus 2017.
Sekretaris dinas Kominfo kabupaten Purworejo,  Ir. Suparno MM, dalam laporannya,  menyampaikan bahwa maksud dan tujuan penyelenggaraan rakor untuk meningkatkan kapasitas dan wawasan SDM petugas pengelola Data Elektronik OPD se-Kabupaten Purworejo, dan sebagai media koordinasi dalam melaksanakan updating data & informasi OPD di Kabupaten Purworejo.
Dalam sambutannya saat membuka acara, Sekda Kabupaten Purworejo, Drs Said Romadhon, didampingi Kepala Dinas Kominfo Drs. Sigit Budi Mulyanto, MM,  menyampaikan bahwa negara yang maju, salah satunya sangat ditentukan oleh kemajuan bidang ITnya, untuk itu beliau berpesan agar setiap OPD memanfaatkan internet dengan sebaik-baiknya. Pihaknya juga berharap website Kabupaten Purworejo selalu di up date, dengan info - info yang up to date, sehingga mendukung kebijakan Bupati tentang Cyber City dan Smart City.
Rakor diisi dengan narasumber dari Kabid Statistik Data dan Teknologi Informatika, Sri Palupi, SE, M.Si tentang Sinergitas & Sustainibilitas menuju Purworejo Smart city 2016-2021, dan Kasie Rahayu Slamet ST, M. Eng, yang menyampaikan materi tentang Pendaftaran Sistem Elektronik Instansi Penyelenggara Negara.

Posting Komentar

0Komentar

Terima kasih atas kesan dan pesan Anda

Posting Komentar (0)